Bisnis Menggiurkan, Modal Kecil Untung Besar




OPINI | 15 July 2012 | 18:28Dibaca: 12672   Komentar: 4   Nihil
Bisnis apa yang modal kecil namun untung besar? Banyak jawaban dari peserta, antara lain bisnis restoran, butik pakaian, Freight Forwarding, kontraktor, konsultan dan lain-lain, namun rupanya jawaban peserta ini salah semua, dosen pengajar menjawab bahwa bisnis yang modalnya kecil namun untungnya besar adalah bisnis narkoba. Mengapa bisnis narkoba? Beliau menjelaskan, Ekstasi yang dijual di diskotik atau tempat hiburan malam Rp 300.000 per butir, modalnya di belanda adalah Rp 10.000 per butir. Beliau juga menjelaskan, Ganja yang dijual per gram Rp 10.000, modalnya di Aceh hanya Rp 500.000 per Kg. Sungguh bisnis yang menggiurkan. Itulah salah satu alasan mengapa polisi sangat sulit memberantas peredaran narkoba. Karena bila satu orang tertangkap, maka akan ada orang lain yang menggantikan. Godaan mendapat uang cepat mengalahkan logika berpikir manusia, bahwa ancaman dari pengedar ataupun bandar narkoba, maksimal adalah hukuman MATI.
Lebih lanjut, dosen pengajar tadi menjelaskan, mengapa ia menjawab bisnis narkoba, bukannya bisnis-bisnis lain yang halal atau menyangkut sektor riil. Ia menjawab, itulah realitas kehidupan. Ia ingin memberikan gambaran dunia bisnis yang sebenarnya, bukan masalah halal ataupun haram, karena workshop atau pelatihan ini bertujuan membangun semangat wirausaha termasuk juga resiko-resiko yang mungkin timbul dari jenis bisnis yang digeluti. Intinya, High Risk High Return. Di akhir sesi ia menjelaskan, untuk menjadi pengusaha yang sukses dibutuhkan keberanian, inovasi, semangat pantang menyerah dan terakhir yang paling penting adalah keberuntungan.
Ok, Good Luck kepada teman-teman yang sedang memulai usaha, atau sedang membangun usahanya. Tetap Semangat dan semoga sukses.